Dimanapun berada, setiap orang punya kebutuhan dasar untuk sanitasi seperti buang air kecil dan besar, termasuk saat di kantor. Sebab itulah, setiap kantor harusnya menyediakan toilet kantor yang nyaman dan bersih. Toilet yang bersih akan menjaga kesehatan karyawan serta mencegah penyebaran penyakit di lingkungan kerja.
Toilet kantor yang nyaman dapat meningkatkan kenyamanan karyawan saat bekerja. Mereka juga akan lebih produktif dan fokus dalam bekerja ketika kebutuhan biologisnya terpenuhi dengan baik. Hal ini tentu saja akan berdampak besar bagi kemajuan perusahaan bukan?
Maka dari itu, mulailah dari sekarang untuk menyediakan toilet yang bersih dan nyaman bagi karyawan di perusahaan Anda. Inilah beberapa kriteria toilet kantor sehat sebagai referensinya.
Hal paling penting untuk memenuhi kebutuhan sanitasi kita adalah ketersediaan air mengalir yang bersih. Contohnya, untuk mencuci tangan dan membersihkan toilet. Adanya air bersih dalam jumlah cukup akan membuat karyawan lebih nyaman saat membersihkan diri setelah menggunakan toilet.
Toilet dengan ventilasi udara yang baik akan memastikan bahwa udara di dalamnya tidak lemah sekaligus melancarkan sirkulasi keluar masuknya udara. Ventilasi yang baik juga membuat toilet kantor Anda menjadi tidak bau loh.
Sejatinya, toilet adalah sarangnya kuman dan bakteri. Bila tidak dibersihkan, maka akan semakin banyak dan bisa menyebabkan bau tidak sedap hingga keluar ruangan. Alhasil, mengganggu kinerja karyawan.
Kenapa sih di toilet harus ada sistem pencahayaan? Tentu saja hal ini sangat krusial. Contohnya saja, untuk menghindari kecelakaan kecil seperti tersandung atau terpeleset. Pencahayaan yang cukup juga memudahkan cleaning service saat membersihkan toilet.
Tak kalah penting, toilet yang gelap akan membuat ruangan terasa lembab yang akhirnya menjadi tempat berkembangbiaknya berbagai kuman dan bakteri. Namun, risiko ini dapat diminimalisir ketika perusahaan Anda mengatur sistem pencahayaan yang cukup, baik itu secara alami maupun dari lampu.
Masalah toilet rusak akibat mampet sangatlah mengganggu karyawan. Pertama, sanitasinya menjadi terganggu dan tidak lancar. Kedua, toilet mampet biasanya akan menimbulkan bau tidak sedap.
Beda halnya ketika saluran pembuangan lancar, kotoran tentu akan hilang dan masuk ke septic tank. Dengan demikian, toilet menjadi tidak bau dan tetap bersih. Ada baiknya kantor secara rutin mengecek apakah saluran air pembuangan toilet lancar atau tidak.
Kriteria toilet sehat kelima yakni bowl atau biasa dikenal sebagai lumbung toilet setidaknya memiliki jarak 10 meter dari sumber air. Nah, hal ini tentu saja dirancang sebelum Anda membangun atau merenovasi toilet kantor.
Tujuan posisinya yang cukup jauh dari sumber air bersih ini yaitu untuk menghindari tercampurnya air bersih dengan kotoran. Sebab, ditakutkan akan meningkatkan risiko kontaminasi yang sangat tinggi pada air bersih.
Selain itu, toilet kantor yang sehat juga seharusnya memasang kubikel atau sekat antar toilet. Butuh kubikel toilet dengan material berkualitas untuk toilet kantor Anda? Kubikel Indo solusinya.
Kubikel Indo telah berpengalaman lebih dari 12 tahun melayani pemasangan kubikel toilet di berbagai instansi pemerintah, swasta, dan juga personal. Dengan pengerjaan yang cepat bersama tim profesional Kubikel Indo, kami siap melayani kebutuhan toilet Anda. Pesan sekarang juga!